Tuesday 27 October 2015

LEOPOLD I




Leopold George Chretien Frederic atau Leopold I adalah raja Belgia pertama. Leopold I yang lahir pada 16 Desember 1790 di Coburg, Saxe-Coburg-Saalfeld, Jerman. Dia adalah anak bungsu dari Francis, Duke of Saxe-Coburg-Saalfeld dan Countess Augusta Reuss-Ebersdorf. 

Pada usia 18 tahun Leopold masuk dinas militer Rusia. Ketika tentara Napoleon menduduki Saxe-Coburg pada 1806, Leopold pergi ke Paris. Kaisar Napoleon I menawarinya posisi ajudan tetapi dia menolak dan lebih memilih karir militer di Kavaleri Rusia Imperial.

Pada 2 Mei 1816, Leopold menikahi Charlotte, anak tunggal George dan salah satu jajaran pewaris takhta Inggris menggantikan raja George IV. Kematian istrinya pada tahun berikutnya saat melahirkan putra mereka merupakan pukulan berat bagi Leopold tetapi dia tetap tinggal di Inggris.

Pada 1830 dia menolak tawaran untuk menjadi raja Yunani. Namun menerima takhta Belgia pada 4 juni 1831. Semula dia ragu-ragu, tetapi setelah dipastikan bahwa ia akan mendapat dukungan dalam mengemban tugasnya, dia pun menerimanya dan pada 12 juli 1831 dikukuhkan sebagai Leopold I raja Belgia pertama.

Pada 8 agustus 1832 Leopold menikah kembali dengan Louise of Orleams, putri Louse Philippe, Raja Prancis. Ratu Louise meninggal pada 11 oktober 1850. Sedangkan Leopold I meninggal di Laeken, Belgia pada 10 Desember 1865. Leopold adalah seorang yang yang mendorong kemajuan seni, ilmu pengetahuan dan pendidikan. Dia juga dihormati sebagai negarawan yang baik julukannya adalah “Nestor dari Eropa”.






SUMBER GAMBAR: 
http://www.thebrusselsbrontegroup.org/leopold%20I%20&%20queen%20victoria%201.html
 https://commons.wikimedia.org/wiki/File:Leopold_I,_King_of_the_Belgians_1818-50.jpg

No comments:

Post a Comment