Tuesday, 27 October 2015

LEOPOLD II



Leopold II atau nama lengkapnya leopold Louis Philippe Marie Victor lahir di Brussels pada 9 April 1835. Dia adalah anak kedua raja Belgia Leopold I.

Kakaknya meninggal beberapa bulan setelah kelahirannyapada 1834 dan dengan demikian Leopold II menjadi putra mahkota.

Pada 22 agustus 1853, ia menikahi Marie Henriette, putri archduke Austria. Mereka dikaruniai empat anak, namun satu-satunya anak lelaki mereka meninggal ketika berumur 9 tahun.

Karir publik Leopold dimulai dimulai tahun 1855 ketia ia menjadi anggota senat Belgia. Pada tahun yang sama Leopold mendesak akuisisi koloni Belgia. Pada 17 Desember 1865 Leopold diangkat menjadi Raja Belgia dengan gelar Leopold II.

Leopold II percaya bahwa koloni di luar negeri adalah kunci untuk kebesaran suatu negara dan dia bekerja tanpa lelah untuk memperoleh wilayah kolonial untuk Belgia.

Namun rakyat dan pemerintahan Belgia tidak tertarik dengan keinginan tersebut. Akhirnya Leopold II mencari koloni dengan kapasitas pribadinya dengan meminjam uang dari pemerintahnya.


Akhirnya Kongo berhasil dijadikan daerah kolonial oleh Leopold II, namun karena eksploitasi yang memancing banyak korban jiwa menuai kecaman.

Akhirnya Leopold dipaksa untuk menyerahkan Kongo kepada pemerintah Belgia pada 1908. Congo free State saat berada di bawah kekuasaan perusahaan milik Leopold II berubah menjadi Koloni Belgia di bawah kontrol parlemen.

Pada 17 desember 1909, Leopold II meninggal di Laeken dan penerusnya adalah keponakannya, Albert.


Sumber gambar:
http://www.theroyalforums.com/forums/f159/king-leopold-ii-of-the-belgians-1835-1909-a-13705.html
http://www.nndb.com/people/036/000094751/

LEOPOLD I




Leopold George Chretien Frederic atau Leopold I adalah raja Belgia pertama. Leopold I yang lahir pada 16 Desember 1790 di Coburg, Saxe-Coburg-Saalfeld, Jerman. Dia adalah anak bungsu dari Francis, Duke of Saxe-Coburg-Saalfeld dan Countess Augusta Reuss-Ebersdorf. 

Pada usia 18 tahun Leopold masuk dinas militer Rusia. Ketika tentara Napoleon menduduki Saxe-Coburg pada 1806, Leopold pergi ke Paris. Kaisar Napoleon I menawarinya posisi ajudan tetapi dia menolak dan lebih memilih karir militer di Kavaleri Rusia Imperial.

Pada 2 Mei 1816, Leopold menikahi Charlotte, anak tunggal George dan salah satu jajaran pewaris takhta Inggris menggantikan raja George IV. Kematian istrinya pada tahun berikutnya saat melahirkan putra mereka merupakan pukulan berat bagi Leopold tetapi dia tetap tinggal di Inggris.

Pada 1830 dia menolak tawaran untuk menjadi raja Yunani. Namun menerima takhta Belgia pada 4 juni 1831. Semula dia ragu-ragu, tetapi setelah dipastikan bahwa ia akan mendapat dukungan dalam mengemban tugasnya, dia pun menerimanya dan pada 12 juli 1831 dikukuhkan sebagai Leopold I raja Belgia pertama.

Pada 8 agustus 1832 Leopold menikah kembali dengan Louise of Orleams, putri Louse Philippe, Raja Prancis. Ratu Louise meninggal pada 11 oktober 1850. Sedangkan Leopold I meninggal di Laeken, Belgia pada 10 Desember 1865. Leopold adalah seorang yang yang mendorong kemajuan seni, ilmu pengetahuan dan pendidikan. Dia juga dihormati sebagai negarawan yang baik julukannya adalah “Nestor dari Eropa”.






SUMBER GAMBAR: 
http://www.thebrusselsbrontegroup.org/leopold%20I%20&%20queen%20victoria%201.html
 https://commons.wikimedia.org/wiki/File:Leopold_I,_King_of_the_Belgians_1818-50.jpg

BIOGRAFI RATU VICTORIA





Alexandria Victoria adalah ratu Inggris Raya dan Irlandia sejak 20 Juni 1837 dan menjadi ratu India sejak 1 Mei 1876 pada masa kolonial Inggris di India. Masa pemerintahannya berlangsung 63 tahun 7 bulan, lebih lama dari semua kekuasaan raja wanita sepanjang sejarah.
 
Masa pemerintahannya dikenal sebagai era Victoria yang membawa kemajuan industri, budaya, politik, ilmu pengetahuan dan militer di Inggris. Di masanya terjadi ekspansi besar kerajaan Inggris dan negara ini mencapai masa keemasannya serta menjadi kekuatan global terpenting saat itu.


Victoria mempunyai darah Jerman yang kental. Dia adalah anak dari pangeran Edward (Duke of Kent and Strathearn) dan Putri Victoria dari Saxe-Coburg-Seafeld dan cucu dari Raja George III serta keponakan dari raja pendahulunya William IV. Setelah menjadi ratu, Victoria menjodohkan 9 anak dan 42 cucunya dengan para bangsawan di seluruh Eropa sebagai usaha untuk mempersatukan benua tersebut. Hal ini memberinya julukan “The Grandmother of Europe”.
 
Victoria dilahirkan di Kensington Palace Pada 1819. Saaat dia dilahirkan, kakeknya George II masih memegang takhta namun ketiga anak lelakinya yaitu pangeran Regent (kemudian menjadi raja George IV), Duke of York dan Duke of Clarence (kemudian menjadi William IV) tidak mempunyai anak sah yang masih hidup. Victoria diberi nama Alexandria dengan mengambil nama Alexandria dari Rusia dan Victoria nama Ibunya. Victoria meninggal di Osborne House di Isle Wight akibat pendarahan otak pada 22 januari 1901 di usia 81 tahun.





sumber gambar:
http://www.britroyals.com/kings.asp?id=victoria
http://www.biography.com/people/queen-victoria-9518355
 

VICTOR EMMANUEL III




Victor Emmanuel III lahir pada 11 November 1869 di Naples, Italia. Dia adalah raja Italia terakhir. Ia naik takhta setelah ayahnya mati terbunuh pada tahun 1900.

Beberapa gebrakan yang dilakukannya adalah menyetujui pembentukan kabinet liberal dan menyetujui perang italia melawan Turki pada tahun 1911 dan terlibat dalam perang dunia I pada 1915.
 
Pada tahun 1943 Victor Emmanuel III mengejutkan dunia dengan menagkap Mussolinni karena mencoba merebut kekuasaan dengan cara fasis dan menandatangani dekrit darurat militer yang diusulkan oleh kabinet lalu mengangkat marsekal Pietro Badoglio sebagai perdana menteri. Namun langkah ini gagal melepaskan Italia dari perang saudara sehingga membuat posisi raja semakin sulit.


Akhirnya pada juni 1944, ia mengangkat anaknya menjadi letnan jenderal kerajaan dan melepaskan semua kekuasaan untuk dirinya sendiri meski masih mempertahankan gelar rajanya.

Ia kemudian menarik diri dari publik dan berharap rakyat italia menerima anaknya sebagai raja baru, namun Putra mahkota Umberto ditolak dalam referendum dan menjadikan Italia sebagai negara republik.


Dengan demikian Victor Emmanuel III menjadi raja terakhir Italia setelah turun takhta pada Mei 1946. Ia meninggal dalam pengasingan di Alexandria, Mesir pada 28 Desember 1947.


SUMBER GAMBAR:  https://en.wikipedia.org/wiki/Victor_Emmanuel_III_of_Italy
http://www.findagrave.com/cgi-bin/fg.cgi?page=gr&GRid=8699053

VICTOR EMMANUEL II




Victor Emmanuel II lahir di Turin, Kerajaan Sardinia pada 14 Maret 1820. Dia adalah raja pertama setelah bersatunya Italia.

Italia menjadi negara bangsa pada tahun 1861 ketika negara-negara bagian di wilayah Italia termasuk pula Sardinia dan Sisilia dipersatukan.

Raja Victor Emmanuel menggantikan ayahnya Charles Albert pada 24 maret 1849 setelah mengalami dua kali kekalahan memalukan dari Austria.
 
Tugas pertama sebagai raja muda adalah membuat perdamaian dengan Austria pada 6 agustus 1849 melalui perjanjian Milan.

Victor Emmanuel II berhasil mengatasi berbagai krisis di tahun-tahun awal pemerintahannya. Pada 17 Maret 1861, kerajaan bersatu Italia diproklamirkan di Turin, ibukota Piedmont-Sadrinia.

Victor Emmanuel berhasil mempertahankan nama dinastinya meski banyak yang menentang. Victor Emmanuel II meninggal pada 9 Januari 1878 di roma, Italia.




sumber gambar: https://en.wikipedia.org/wiki/Victor_Emmanuel_II_of_Italy 
http://www.art-prints-on-demand.com/a/campini/portraitofvictoremmanueli.html